Sabtu, 04 Juni 2011

Pasang Jadwal Sholat Di Blog

Khusus buat sahabat Blogger yang muslim, kali ini saya akan membagikan widget Jadwal Sholat. Selain untuk mempercantik blog anda, widget ini juga bisa membuat anda dan para pengunjung untuk sholat tepat pada waktunya :y. Jadi jangan blogging dan browsing saja kerjaannya, sholat dulu yang penting, ya nggak? Mau tau cara memasangnya?

Berikut Cara Memasang Jadwal Sholat Di Blog:

1. Buka situs IslamicFinder.org

2. Klik link Add new sevices to your site yang berada di bagian bawah halaman utama

3. Klik dropdown menu yang ada tulisan Select a Country

4. Plih Negara tempat tinggal anda. Contoh: Indonesia. Lalu klik GO

5. Pilih kota tempat tinggal anda, lalu klik tombol Generated Code dan copy kode HTML yang diberikan

Selesai untuk proses di IslamicFinder.org.

Sekarang saatnya kita pasang widget tersebut di blog. Caranya:

1. Login ke akun Blogger anda

2. Pilih Layuot > Page Elements

3. Tambahkan Page Elements dengan HTML/Javascript

4. Paste kode HTML yang anda copy tadi ke kotak content

5. Terakhir, klik Save untuk menyimpannya.

Sekarang blog anda kan sudah punya jadwal sholat, jadi seperti yang saya bilang tadi jangan blogging dan browsing saja kerjaannya, sholat dulu yang penting, ok?! :D

Selamat mencoba

0 komentar:

Posting Komentar